Video

Penanganan Produk dalam Aplikasi Timbangan Checkweigher: Tuas Waktu

Video

Menimbang wadah semprotan hidung yang tidak stabil dan rentan terjatuh menggunakan pilihan penanganan produk yang efektif

Produk yang tidak stabil memberikan tantangan bagi peralatan pemeriksaan produk karena pergerakan saat melintasi sistem dapat membuat produk terjatuh dan berpotensi menimbulkan kemacetan lini produksi serta waktu henti operasional yang tak terduga. Timbangan Checkweigher C35 hadir dengan pilihan penanganan produk untuk melindungi pengguna dari berbagai masalah tersebut dan memastikan bahwa hasil penimbangan yang akurat dapat diperoleh.

Untuk mengatur jarak produk terhadap satu sama lain dengan benar, C35 menggunakan umpan tuas waktu yang memisahkan produk dari satu sama lain dan mencegahnya bertumpuk pada konveyor timbangan, yang akan memberikan hasil penimbangan yang tidak akurat. Dalam video contoh ini, dispenser semprotan hidung digunakan, dan fungsi penyortiran dengan letupan udara akan mengeluarkan produk dengan isi di atas atau di bawah kapasitas. Dua penyortir terpisah memungkinkan sistem menyortir produk berdasarkan kecacatannya, menempatkan wadah dengan isi di atas kapasitas dalam satu tempat penampung dan wadah dengan isi di bawah kapasitas dalam tempat penampung lain.