Sensor Konduktivitas Air Murni

Sel Konduktivitas Air In-line untuk Aplikasi Air Murni

Sensor konduktivitas air murni merupakan instrumen analitik yang dirancang untuk memantau nilai konduktivitas di air murni secara berkelanjutan di seluruh aplikasi. Sel konduktivitas air digital dari METTLER TOLEDO dilengkapi dengan sirkuit pengukur internal dan konversi sinyal analog ke digital pada bagian kepala sensor, memberikan kinerja lebih optimal dibandingkan sensor konvensional untuk membantu Anda mencapai tingkat akurasi tertinggi dalam aplikasi pemantauan konduktivitas air murni.

Hubungi untuk Harga
View Results ()
Filter ()

Tambahkan satu atau dua produk lainnya sebagai perbandingan
Pesan
+62 21 2945 3919
Uptime
Dukungan & Perbaikan
Kepatuhan
Kalibrasi & Kualitas
Keahlian
Pelatihan & Konsultasi

FAQs

Apa itu sensor konduktivitas air murni?

Sensor konduktivitas air murni (atau sel konduktivitas air) mengukur kemampuan suatu larutan untuk mengantarkan arus listrik dalam sistem air murni. Keberadaan ion dalam larutan menjadikan larutan tersebut bersifat konduktif: semakin tinggi konsentrasi ion, semakin tinggi konduktivitas. Sensor konduktivitas air murni in-line ini dirancang secara khusus untuk melakukan pengukuran secara akurat di air dengan tingkat konduktivitas rendah. Dalam produksi mikroelektronika dan semikonduktor, pengukuran tingkat kemurnian air ultramurni (UPW) disebut sebagai resistivitas (kebalikan dari konduktivitas). 

Ada berapa jenis sensor konduktivitas air murni?

Sensor konduktivitas air murni andalan dari METTLER TOLEDO disebut UniCond. Produk ini merupakan rangkaian sensor konduktivitas digital yang dirancang secara khusus untuk pemantauan air murni. 

Dalam rangkaian produk UniCond, ada dua jenis teknologi pengukuran yang digunakan oleh sensor konduktivitas air murni:

  • Sensor konduktivitas air murni 2 elektroda
  • Sensor konduktivitas air murni 4 elektroda

Bagaimana cara mengalibrasi sensor konduktivitas air murni?

Sensor konduktivitas air METTLER TOLEDO dapat dikalibrasi terhadap larutan konduktivitas yang diketahui (hampir sama seperti mengalibrasi sensor pH terhadap larutan dengan pH yang diketahui). Selain itu, sensor konduktivitas air in-line yang berisi berbagai resistor yang sangat presisi yang menduplikasi pengukuran konduktivitas air murni yang diketahui bisa digunakan. 

Untuk aplikasi dalam industri farmasi, pertimbangan khusus harus ditetapkan untuk tujuan kepatuhan saat mengalibrasi sensor konduktivitas air murni. UniCond Calibrator dan Pharma Waters Verifier bisa membantu memastikan bahwa kalibrasi Anda sesuai dengan persyaratan farmakope.

Pemancar apa yang kompatibel dengan sensor konduktivitas air murni METTLER TOLEDO?

Sensor konduktivitas air murni bisa diintegrasikan dengan pemancar air METTLER TOLEDO yang sesuai untuk konduktivitas.  Pemancar konduktivitas ini mencakup pemancar M300 Water dan M800 Water. Pemancar yang pasti untuk aplikasi Anda sebaiknya dipilih setelah berkonsultasi dengan perwakilan METTLER TOLEDO terdekat.