Analisis Perubahan Gas dalam Analisis Termal

Analisis Termogravimetrik (TGA) memberikan informasi kuantitatif tentang perubahan massa sampel sebagai salah satu fungsi waktu atau suhu. Akan tetapi, TGA tidak dapat mengidentifikasi atau mengenali karakter produk gas yang berubah selama pengukuran.
Dengan kombinasi antara TGA dengan spektrometer massa (MS) atau spektrometer infra-merah transformasi Fourier (FTIR), sifat-sifat produk hasil reaksi gas yang terbentuk di dalam TGA dapat diteliti secara online.

Dalam Webinar ini, kita akan membahas keunggulan sistem TGA-MS dan TGA-FTIR dan menyajikan beberapa contoh aplikasi menarik.

TGA-MS dan TGA-FTIR adalah teknik-teknik yang digunakan untuk Analisis Perubahan Gas (TGA-EGA). Teknik-teknik ini digunakan dalam riset, pengembangan, dan kendali mutu untuk menyelidiki komposisi material atau kegagalan material.
Saat beberapa komponen mengalami perubahan, MS atau FTIR dapat melacak profil perubahannya. Spektra massa dan spektra infra-merah berbeda antar zat.

Contoh aplikasi tipikal antara lain:

  • Proses degradasi termal
  • Vaporisasi dan sublimasi
  • Deteksi aditif dalam suatu matrik
  • Identifikasi karakter bahan pemula dan produk jadi
  • Penyelidikan reaksi kimia
  • Perilaku melepas gas dan adsorpsi/desorpsi

 

Dalam Webinar ini, kami akan menjelaskan prinsip dasar TGA-EGA dan menyajikan beberapa contoh aplikasi menarik.

Webinar ini mencakup topik-topik berikut:

  • Prinsip-prinsip Analisis Perubahan Gas
  • TGA/DSC 1
  • Potensi pengukuran
  • Mengapa menggunakan Analisis Perubahan Gas?
  • Industri dan aplikasi
  • Aplikasi