Timbangan Mikro-Analitik

Timbangan Mikro-Analitik

Keterbacaan Mikrogram dan Kapasitas Tinggi

Timbangan mikro-analitik adalah instrumen penimbangan yang sangat akurat dengan keterbacaan mikrogram dan kapasitas tinggi, sehingga cocok untuk menimbang sampel dalam jumlah sangat kecil secara langsung di peralatan laboratorium yang lebih besar. Hal ini dapat dilakukan berkat draft shield internal kedua yang memastikan lingkungan stabil dalam ruang penimbangan. Timbangan mikro-analitik XPR METTLER TOLEDO menawarkan keterbacaan mulai dari 0,001 mg dan kapasitas hingga 52 g. Dengan nilai bobot minimum yang sangat rendah, Anda dapat menghemat sejumlah besar material dan biaya.

Hubungi untuk Harga
View Results ()
Filter ()

Tambahkan satu atau dua produk lainnya sebagai perbandingan

Keunggulan

Performa Penimbangan yang Luar Biasa

Performa Penimbangan yang Luar Biasa

Draft shield internal kedua dan kontrol suhu aktif memberikan stabilitas penimbangan yang luar biasa. Dipadukan dengan sel penimbangan terbaik, sampel kecil dan berharga dapat ditimbang dengan tingkat akurasi tinggi.

Hasil Sempurna Sejak Awal

Hasil Sempurna Sejak Awal

StatusLight™, LevelControl, dan Persetujuan GWP yang terintegrasi bekerja secara aktif demi memastikan semua kondisi yang relevan untuk penimbangan yang tepat telah terpenuhi. Bersama Profil Toleransi, Anda dapat memastikan hasil Anda valid dan memenuhi persyaratan kualitas.

Hindari Kesalahan yang Tersembunyi dengan StaticDetect™

Hindari Kesalahan yang Tersembunyi dengan StaticDetect™

Timbangan mikro-analitik XPR memiliki fungsi StaticDetect yang dipatenkan yang memberikan peringatan saat muatan elektrostatis terdeteksi pada sampel dan wadah. Untuk menghindari kesalahan penimbangan, ionizer opsional secara otomatis mengeluarkan muatan statis dalam hitungan detik.

Alur Kerja yang Lebih Cepat

Alur Kerja yang Lebih Cepat

Nikmati alur kerja yang cepat dan efisien berkat pintu otomatis yang dapat dibuka dengan lambaian tangan, pustaka metode yang memberikan akses cepat ke penyimpanan pekerjaan, serta tatakan penimbangan gantung yang secara signifikan mengurangi waktu stabilisasi, bahkan dalam lemari asam.

Kemudahan Penanganan Data

Kemudahan Penanganan Data

Pekerjaan penimbangan yang disimpan dapat secara cepat diakses dalam pustaka metode. Semua hasil dan parameter pekerjaan disimpan ke catatan hasil dan dapat ditransfer secara langsung ke PC, sehingga mencegah kesalahan dan sepenuhnya menghapuskan keperluan transkripsi manual.

Kemudahan Integritas Data

Kemudahan Integritas Data

Seperti halnya kemampuan manajemen data komprehensif, kehadiran LabX™ menawarkan panduan pengguna di layar, keterlacakan penuh, dan dokumentasi jaminan lulus audit secara otomatis. LabX juga membantu mematuhi 21 CFR bagian 11 dan mendukung persyaratan integritas data ALCOA+.

Pembersihan yang Aman dan Mudah

Pembersihan yang Aman dan Mudah

Draft shield internal dan eksternal, tatakan penimbangan gantung, dan drip tray dapat dengan mudah dibongkar hanya dalam hitungan detik, tanpa perlu menggunakan alat bantu. Untuk pembersihan yang lebih mudah, semua komponen dapat dicuci dalam mesin pencuci piring industri.

Ukuran Kecil

Ukuran Kecil

Timbangan mikro-analitik XPR memiliki ukuran kecil, sehingga dapat menghemat ruang berharga di meja kerja Anda dan membuatnya cocok untuk digunakan dalam safety cabinet dengan ruang terbatas.

Penakaran Langsung Menyingkirkan Keperluan Transfer Sampel

Menghindari Transfer Sampel

Kapasitas tinggi memungkinkan penakaran langsung ke dalam wadah, sehingga menghindari back-weighing dan penghitungan ulang terkait metode transfer sampel secara tradisional. Anda tidak hanya menghemat waktu, tetapi juga tidak perlu membuang sampel Anda yang berharga.

Penggunaan Sampel Secara Ekonomis

Penggunaan Sampel Secara Ekonomis

Akurasi yang sangat tinggi dan bobot minimum yang sangat rendah memungkinkan penimbangan sampel dalam jumlah sangat kecil, sehingga menghemat material yang berharga dan mengurangi biaya.

+62 21 2945 3919
Hubungi Servis

Jelajahi Layanan Servis Kami – Dirancang Khusus Sesuai Peralatan Anda

Kami mendukung dan melakukan servis peralatan pengukuran Anda di sepanjang siklus masa pakainya, mulai dari pemasangan, pemeliharaan preventif, kalibrasi, hingga perbaikan peralatan.

Ingin Timbangan Anda Diservis oleh Perusahaan Timbangan Terbaik di Pasar?

FAQs

Apakah yang dimaksud dengan timbangan mikro-analitik?

Timbangan mikro-analitik adalah gabungan antara timbangan mikro dan timbangan analitik. Sekilas, timbangan tersebut terlihat seperti timbangan analitik dan memiliki keseluruhan struktur yang sama. Namun, sel penimbangannya dipilih secara cermat untuk performa lebih tinggi, yang menawarkan keterbacaan enam angka di belakang koma (1 µg), sama seperti sebagian besar timbangan mikro. Timbangan mikro-analitik memiliki draft shield internal kedua, yang membantu menghadirkan performa yang lebih tinggi. Draft shield tambahan tersebut berfungsi untuk menciptakan lingkungan penimbangan yang lebih stabil dengan melindungi sel penimbangan yang sangat sensitif dari pergerakan udara. Tatakan penimbangannya juga berukuran lebih kecil. Timbangan mikro-analitik XPR memiliki kapasitas tinggi yang digabungkan dengan nilai bobot minimum rendah, sehingga ideal untuk menimbang sampel kecil secara langsung ke dalam wadah tara besar.

Bagaimana timbangan mikro-analitik XPR dapat mengurangi biaya analisis?

Timbangan mikro-analitik XPR menawarkan nilai bobot minimum yang rendah. Bahkan model kapasitas 52 g memiliki nilai bobot minimum USP hanya 1,2 mg. Bobot minimum rendah berarti Anda hanya perlu menggunakan zat yang mahal, langka, dan bersifat keras dalam jumlah sangat kecil, sehingga mengurangi biaya material. Selain itu, kapasitas yang lebih tinggi memungkinkan Anda menimbang sampel dalam jumlah sangat kecil tersebut secara langsung ke dalam wadah lebih besar, misalnya, untuk menghapus perlunya mentransfer sampel melalui kertas penimbangan. ErgoClips mendukung proses ini dengan menahan wadah Anda secara aman pada timbangan persis di posisi yang tepat untuk penakaran. Hal ini mempermudah proses penimbangan, menghindari pemborosan, dan menghemat waktu.

Bagaimana timbangan mikro-analitik dapat membantu mendapatkan hasil dengan lebih cepat?

Timbangan mikro-analitik XPR dilengkapi dengan tatakan penimbangan gantung SmartGrid. Struktur grid tersebut secara signifikan mengurangi efek pergerakan udara pada sel penimbangan, sehingga waktu stabilisasi menjadi lebih singkat dan hasil dapat dikirimkan dengan lebih cepat. Hal ini juga membuat timbangan mikro-analitik XPR ideal untuk digunakan saat bekerja dalam kondisi penimbangan yang sulit seperti lemari asam. Kedua draft shield (internal dan eksternal) pada timbangan mikro-analitik XPR juga membantu menjaga lingkungan tetap stabil di dalam ruang penimbangan, yang dibantu oleh teknologi Active Temperature Control (ATC).

Timbangan mikro-analitik XPR juga dilengkapi berbagai fitur yang membantu mempercepat alur kerja penimbangan: pintu otomatis dapat dioperasikan dengan lambaian tangan, pekerjaan penimbangan dapat secara cepat diakses di pustaka metode, dan StatusLight™ memungkinkan Anda melihat seketika bahwa timbangan siap untuk dipakai menimbang tanpa perlu diperiksa.

Bagaimanakah cara mempermudah pembuatan laporan?

Timbangan mikro-analitik XPR sepenuhnya kompatibel dengan perangkat lunak laboratorium LabX™ milik kami. LabX mendukung Anda membuat laporan yang disesuaikan dan berisi semua informasi yang diperlukan, termasuk analisis hasil penimbangan Anda. Secara praktis, LabX juga dapat mencetak laporan untuk Anda secara otomatis di akhir setiap proses. LabX menyimpan semua data secara aman di basis data terpusat, sehingga Anda dapat mengakses hasil dan membuat laporan kapan pun. Hal ini sangat berguna terutama saat menyiapkan larutan standar dan sampel untuk proyek riset. Anda dapat menentukan rangkaian data yang paling relevan untuk eksperimen dan membuat laporan sesuai data tersebut.

Pelajari lebih lanjut tentang LabX

Timbangan mikro-analitik baru saya memiliki StaticDetect™, tetapi bagaimanakah cara kerja Static Detect?

Saat suatu benda diletakkan pada tatakan penimbangan timbangan mikro-analitik XPR, arus bolak-balik diterapkan pada tatakan penimbangan yang ditanahkan. Teknologi StaticDetect yang dipatenkan memeriksa nilai bobot yang dicatat selama pertengahan siklus positif dan negatif pada sinyal gelombang persegi yang diterapkan. Semua variasi nilai bobot yang dicatat menunjukkan adanya muatan elektrostatis. Dengan metodologi tersebut, StaticDetect dapat menentukan jumlah yang menyebabkan muatan elektrostatis memengaruhi hasil penimbangan dan memberi Anda peringatan di layar saat kesalahan yang terdeteksi melebihi tingkat yang telah ditentukan.

Untuk informasi lebih lanjut tentang elektrostatis dan pengaruhnya terhadap penimbangan, unduh laporan resmi kami.

Bagaimanakah cara membersihkan timbangan mikro-analitik?

Timbangan mikro-analitik XPR dirancang secara cerdas untuk mempermudah pembersihan. Kedua draft shield, tatakan penimbangan gantung, dan drip tray dapat dibongkar dalam hitungan detik tanpa perlu menggunakan alat bantu, sementara semua komponen dapat dicuci di mesin pencuci piring industri.

Dalam panduan gratis kami, Anda dapat menemukan SOP pembersihan serta banyak tips dan trik, termasuk metode pembersihan dan bahan pembersih, untuk membantu menjaga timbangan mikro-analitik tetap pada kondisi terbaik. Unduh panduan gratis kami.

Timbangan mikro-analitik manakah yang cocok untuk saya?

Untuk menentukan timbangan mikro-analitik manakah yang tepat untuk kebutuhan Anda, terdapat sejumlah pertanyaan penting yang perlu dipertimbangkan:

  1. Berapakah jumlah terkecil yang ingin Anda timbang?
  2. Berapakah jumlah terbesar yang ingin Anda timbang?
  3. Seberapa akurat penimbangan yang Anda inginkan (yakni, berapakah toleransi proses Anda)?
  4. Seberapa tinggikah risiko proses Anda (yakni, seberapa seriuskah konsekuensi dari hasil penimbangan yang salah)?

Memahami ketidakpastian juga merupakan faktor utama untuk memastikan hasil akurat dan menghindari kesalahan. Setiap pengukuran bobot pada timbangan mikro-analitik, bahkan seharusnya di semua timbangan, dapat memiliki tingkat ketidakpastian tertentu. Pada ujung bawah kisaran penimbangan di timbangan mikro-analitik, faktor dominan bagi ketidakpastian adalah keterulangan. Sangatlah penting bagi Anda untuk memahami bahwa keterulangan yang menentukan akurasi instrumen penimbangan, bukan keterbacaan. Keterbacaan adalah perbedaan terkecil pada bobot yang dapat ditentukan. Jumlah terkecil absolut yang dapat ditimbang secara akurat pada timbangan diketahui sebagai bobot minimum timbangan. Di bawah nilai ini, ketidakpastian menjadi terlalu besar, sehingga hasil tidak dapat dipercaya. Namun, bobot terkecil yang dapat ditimbang secara aman untuk aplikasi Anda sendiri juga tergantung pada toleransi proses dan risiko proses.

Layanan Rekomendasi GWP® gratis kami dapat membantu Anda memilih timbangan yang tepat untuk persyaratan aplikasi dan akurasi Anda. Untuk informasi lebih terperinci, hubungi staf perwakilan METTLER TOLEDO setempat.

Bagaimanakah cara melakukan kalibrasi dan penyesuaian terhadap timbangan mikro-analitik? Apa sajakah pengujian rutin yang perlu dilakukan?

Pada timbangan mikro-analitik XPR, fitur proFACT menggunakan anak timbang uji internal timbangan untuk menyesuaikan timbangan secara otomatis setiap kali terjadi perubahan pada suhu sekitar. proFACT membantu memastikan akurasi penimbangan tetap terjaga.

Kalibrasi menilai performa timbangan mikro-analitik dan hanya boleh dilakukan oleh teknisi servis yang sah. Sebagai bagian dari servis kalibrasi, teknisi juga dapat menyesuaikan timbangan jika diperlukan dan menentukan bobot minimum timbangan. Di akhir servis kalibrasi, Anda akan mendapatkan sertifikat kalibrasi, yang mengonfirmasi bahwa timbangan Anda dapat menghadirkan performa sebagaimana mestinya, selain juga diperlukan untuk membuktikan keterlacakan.

Dalam interval di antara kalibrasi, pengujian rutin oleh pengguna adalah tindakan penting. Pengujian timbangan secara rutin akan memberikan indikasi awal atas semua penyimpangan performa timbangan dan membantu menghindari hasil penimbangan melampaui toleransi.

Good Weighing Practice™ (GWP®) dari METTLER TOLEDO adalah standar ilmiah global untuk pemilihan, kalibrasi, dan operasional peralatan penimbangan secara aman. Layanan Verifikasi GWP® kami memberi Anda jadwal pengujian rutin dan kalibrasi komprehensif berdasarkan kebutuhan individual Anda.

Pelajari lebih lanjut tentang GWP®

Temukan lebih lanjut tentang servis kalibrasi kami dan sesuaikan paket untuk memenuhi kebutuhan Anda secara tepat.

Adakah cara efisien untuk mengelola semua data penimbangan dari timbangan mikro-analitik?

Dengan timbangan mikro-analitik XPR, semua hasil dan metadata proses secara otomatis disimpan ke catatan hasil, sehingga tidak lagi memerlukan pencatatan manual maupun untuk menghindari kesalahan transkripsi. Dari catatan hasil, informasi dapat dengan mudah ditransfer secara langsung ke PC atau melalui perangkat penyimpanan USB.

Untuk peluang manajemen data komprehensif lainnya, perangkat lunak laboratorium LabX™ menangani semua data Anda secara otomatis dan menyimpannya di basis data terpusat secara aman. LabX juga menyediakan panduan pengguna SOP di layar timbangan serta menawarkan manajemen terpusat atas pekerjaan, instrumen, dan pengguna. LabX juga memastikan integritas data dan mendukung kepatuhan terhadap 21 CFR bagian 11.

Pelajari lebih lanjut tentang LabX.

Tonton video singkat ini untuk mengetahui sekilas tentang LabX.