Larutan Buffer pH Laboratorium: Kalibrasi pH Kini Menjadi Lebih Mudah

Larutan Buffer pH Laboratorium

Larutan Buffer pH untuk Kalibrasi demi Memastikan Kepatuhan dan Keterlacakan

Larutan buffer pH adalah larutan referensi dengan nilai pH diketahui yang digunakan untuk kalibrasi sensor. Larutan buffer pH adalah faktor penting untuk memastikan pembacaan pH yang akurat. Silakan pilih dari rangkaian lengkap larutan kalibrasi pH kami yang akurat, mulai dari larutan buffer teknis, larutan buffer yang disertifikasi oleh badan terakreditasi (DAkkS), hingga larutan buffer NIST/DIN untuk akurasi tinggi. Untuk meminimalkan risiko kontaminasi, pilih botol kecil atau saset sekali pakai.

Hubungi untuk Harga
View Results ()
Filter ()

Tambahkan satu atau dua produk lainnya sebagai perbandingan

Keunggulan larutan buffer pH METTLER TOLEDO

Larutan Buffer pH Laboratorium

Dapatkan Pembacaan pH yang Akurat

Pembacaan pH sama akurat dengan larutan yang digunakan untuk kalibrasi. Portofolio lengkap larutan kalibrasi pH kami dapat memenuhi setiap kebutuhan akurasi. Mulai dari larutan buffer teknis hingga larutan buffer pH yang disertifikasi oleh badan terakreditasi, kami memiliki larutan buffer yang paling sesuai untuk setiap aplikasi.

Minimalkan Risiko Kontaminasi

Untuk akurasi tinggi, Anda harus memastikan larutan buffer tidak terkontaminasi. Saset kami memastikan larutan tetap baru dengan volume yang tepat untuk melakukan kalibrasi secara langsung di dalam saset sehingga menghadirkan kemudahan penggunaan yang maksimal. Kemasan botol 250 mL memudahkan penanganan dan mengurangi risiko kontaminasi dibandingkan wadah curah.

Unduh Sertifikat Analisis Anda

Unduh Sertifikat Analisis Anda

Sertifikat analisis khusus lot tersedia untuk setiap larutan kalibrasi, yang mendokumentasikan akurasi dan menghadirkan keterlacakan ke berbagai institut metrologi nasional untuk kontrol kualitas. Untuk mendukung kepatuhan terhadap regulasi, setiap SDS (Lembar Data Keamanan) dan label berisi informasi menurut GHS (Sistem Terharmonisasi Global) dalam bahasa setempat. Baca lebih lanjut

Larutan Buffer pH Laboratorium

Kelola Stok Saset Anda

Berkat penyimpanan terbuka pada kotak dispenser, jumlah saset yang tersisa dapat dengan mudah ditentukan, meskipun dari jauh. Indikator pemesanan kembali membantu mencegah kehabisan stok.

Larutan Buffer pH Laboratorium

Disertifikasi oleh Lab Berakreditasi ISO/17025

Larutan buffer pH bersertifikasi DAkkS kami diverifikasi oleh laboratorium independen terakreditasi ISO 17025, yang memberikan konfirmasi nilai pH dan ketidakpastian terkait, sehingga cocok untuk industri dengan regulasi yang sangat ketat.

Larutan Buffer pH Laboratorium

Capailah Akurasi Tertinggi dengan Buffer NIST/DIN

Larutan buffer pH NIST/DIN diproduksi sesuai DIN/ISO 19266. Larutan buffer ini ditentukan hingga tiga angka di belakang koma, misalnya pH 9,180, sehingga menawarkan ketidakpastian yang rendah (± 0,015 pH).

Larutan Buffer pH Laboratorium

Penyedia Sistem Lengkap

METTLER TOLEDO menyediakan sistem elektrokimia lengkap, mulai dari pengukur dan sensor hingga larutan kalibrasi dan perangkat lunak. Dapatkan manfaat dari pengenal larutan buffer otomatis atau tabel ketergantungan suhu untuk kompensasi suhu otomatis yang akurat.

+62 21 2945 3919
Hubungi Servis

Jelajahi Layanan kami - Dirancang Khusus Sesuai Peralatan Anda

Kami mendukung dan melakukan servis peralatan pengukuran Anda di sepanjang siklus masa pakainya, mulai dari pemasangan hingga pemeliharaan preventif dan kalibrasi hingga perbaikan peralatan.

Uptime
Dukungan & Perbaikan
Kinerja
Pemeliharaan & Optimasi
Kepatuhan
Kalibrasi & Kualitas
Keahlian
Pelatihan & Konsultasi

FAQs

Apa perbedaan antara larutan buffer pH teknis, NIST/DIN, dan tersertifikasi?

  • Larutan buffer pH teknis:
    Larutan buffer pH ini dilengkapi dengan sertifikat dari METTLER TOLEDO. Akurasinya adalah ± 0,02 pH unit.
  • Larutan buffer pH NIST/DIN:
    Larutan buffer yang disiapkan sesuai rekomendasi dari NIST (Institut Nasional untuk Standar dan Teknologi) dan DIN (Institut Jerman untuk Standardisasi), serta memiliki sertifikat dari METTLER TOLEDO. Akurasinya adalah ± 0,015 pH unit.
  • Larutan buffer pH tersertifikasi:
    Berbagai pilihan larutan buffer pH yang sudah diverifikasi dan disertifikasi oleh lab yang diakreditasi DAkkS (Deutsche Akkreditierungsstelle, Badan Akreditasi Jerman). Akurasinya adalah ± 0,02 pH unit.

 

Berapa toleransi larutan buffer pH METTLER TOLEDO?

  • Larutan buffer pH DIN/NIST ± 0,015 pH unit
  • Larutan buffer pH tersertifikasi (DAkkS) ± 0,02 pH unit
  • Larutan buffer pH teknis ± 0,02 pH unit

 

*Toleransi hanya untuk larutan buffer, bukan untuk seluruh pengukuran pH sampel.

 

Berapa banyak larutan buffer pH yang harus digunakan?

Larutan buffer yang digunakan untuk kalibrasi harus dipilih berdasarkan pH sampel. Misalnya, jika sampel diperkirakan memiliki pH 7,45, kalibrasi harus menggunakan larutan buffer pH 7,00 dan 9,21 (atau setara). Gunakan minimum dua larutan buffer baru untuk kalibrasi.

 

Haruskah buffer pH 7,00 digunakan dalam setiap kalibrasi?

Anda tidak perlu menggunakan pH 7,00 untuk kalibrasi menurut farmakope AS dan Eropa (USP dan EP). Namun, jika kalibrasi dilakukan sesuai dengan Farmakope Jepang (JP), larutan buffer pH 6,86 (fosfat) wajib digunakan. Untuk kalibrasi sesuai EP, hanya larutan buffer pH 4,01 (ftalat) yang wajib digunakan. Jika tidak bekerja menurut regulasi mana pun, prinsipnya mudah: Untuk kalibrasi, hanya larutan buffer pH yang memiliki kisaran pH sampel yang diperlukan. Misalnya, dalam kontrol kualitas ketika setiap sampel harus menunjukkan pH antara 3,5 hingga 3,8, penggunaan kalibrasi dua titik dengan pH 2,00 dan 4,01 dianggap sudah cukup. Dalam kasus tersebut, tidak perlu dilakukan kalibrasi dengan pH 7,00.

 

Bagaimana cara mengoptimalkan penggunaan larutan buffer pH?

Kualitas larutan hanya akan dijamin untuk botol yang belum dibuka dan belum kedaluwarsa. Tips berikut akan membantu mengoptimalkan penggunaan larutan buffer pH setelah membuka kemasan dan saat digunakan di laboratorium. Larutan kalibrasi yang baru akan meminimalkan ketidakpastian pengukuran sehingga mengoptimalkan keterulangan hasil.

  • Perhatikan tanggal pada botol saat larutan buffer pH dibuka untuk pertama kalinya.
  • Pastikan botol tertutup kencang sepanjang waktu dan simpan pada suhu ruangan.
  • Jangan tuang kembali larutan buffer pH yang sudah dikeluarkan ke dalam botolnya.
  • Pastikan isi botol tidak terkontaminasi.
  • Ganti larutan buffer pH yang telah kedaluwarsa atau mungkin terkontaminasi.

 

Di manakah sertifikat atau lembar data keamanan bahan untuk larutan kalibrasi pH dapat diperoleh?

Sertifikat semua larutan kalibrasi dan banyak elektrolit dapat diunduh di www.mt.com/buffer. Masing-masing lembar data keamanan bahan tersedia di tempat yang sama.

 

Apakah larutan buffer pH dapat digunakan apabila baru saja kedaluwarsa?

Tanggal kedaluwarsa menunjukkan tanggal berakhirnya jaminan dari sertifikat terhadap nilai dan ketidakpastian pengukuran terkait. Setelah tanggal tersebut, ketidakpastian tidak dapat dijamin. Oleh karena itu, sebaiknya buanglah larutan buffer pH yang sudah kedaluwarsa.

 

Apakah kalibrasi dapat dilakukan secara langsung dalam botol larutan?

Jangan lakukan kalibrasi secara langsung dalam botol larutan. Gunakan alikuot larutan buffer pH yang baru pada setiap kalibrasi untuk memastikan zat kontaminan tidak masuk ke dalam botol.

 

Saya ingin menggunakan buffer baru dalam jumlah kecil. Apakah Anda menawarkan pilihan ini?

Kami menawarkan saset larutan buffer (kemasan bervolume kecil 20 mL) yang mudah digunakan dan menjamin larutan baru untuk setiap kalibrasi. Setiap kotak saset dilengkapi sertifikat cetak.

 

Apakah larutan buffer pH harus diaduk saat kalibrasi dilakukan?

Saat mengukur nilai pH sampel, aduk perlahan sampel untuk memastikannya bersifat homogen. Sangatlah penting agar kalibrasi dan pengukuran dilakukan dalam kondisi yang sama.

 

Seberapa sering kalibrasi harus dilakukan dengan larutan buffer pH?

Kalibrasi berkala akan memberikan hasil yang lebih akurat. Beberapa aplikasi mungkin memerlukan kalibrasi sebelum setiap pengukuran dilakukan, tetapi umumnya cukup untuk dikalibrasi setiap 24 jam. Selalu gunakan larutan buffer pH baru untuk kalibrasi.