Laporan Resmi Perangkat Diagnostik Lapangan Jarak Jauh
White Paper

Perangkat Diagnostik Jarak Jauh di Pabrik Kimia

White Paper

Analitik untuk Manajemen Aset Secara Waktu Nyata Menghasilkan Perbedaan yang Signifikan

Laporan Resmi Perangkat Diagnostik Lapangan Jarak Jauh
Laporan Resmi Perangkat Diagnostik Lapangan Jarak Jauh

Pemeliharaan perangkat lapangan membutuhkan biaya jam kerja yang signifikan. Diperlukan waktu yang cukup lama untuk memeriksa setiap perangkat lapangan secara fisik, terutama di pabrik dengan jumlah staf terbatas. Namun, pendekatan pemeliharaan tersebut juga mengharuskan pemeriksaan terhadap peralatan yang berfungsi dengan benar dan ada risiko terlewatkannya perangkat yang rusak di antara pemeriksaan berkala.

Sensor cerdas dari METTLER TOLEDO memiliki kemampuan yang unik untuk mengevaluasi kinerjanya dan menghitung jumlah hari yang tersisa hingga kalibrasi dan penggantian diperlukan. Diagnostik jarak jauh ini bersama dengan manajemen perangkat bisa meningkatkan keandalan dan keselamatan pabrik secara signifikan. Alat diagnostik jarak jauh prediktif dari METTLER TOLEDO bisa disertakan dalam perangkat lunak manajemen aset dengan mudah dan bisa diakses dengan internet melalui PC atau laptop yang sesuai, memastikan keyakinan para pekerja terhadap status kinerja perangkat, kapan saja dan di mana saja.

Internet of Things (IOT) telah memengaruhi kehidupan kita sehari-hari dan akan terus berlanjut dengan cara yang baru dan inovatif. Kemampuan untuk mengakses, memanipulasi, dan memungkinkan objek rumah tangga sehari-hari untuk menganalisis, mengamati, dan berinteraksi dengan kita, tetapi juga untuk mengambil keputusan dan kesimpulannya sendiri, merupakan suatu alat bantu yang bernilai untuk meningkatkan kehidupan dan efisiensi hidup kita. Tempat kerja juga tidak luput dari hal ini, dan aspek utama dari Industry 4.0 adalah Industrial IOT (IIOT), sarana utama untuk menghadirkan masa depan teknologi modern ke dalam pabrik kimia Anda.

Sensor analitik digital METTLER TOLEDO merangkul konsep Industry 4.0 dengan teknologi Intelligent Sensor Management (ISM). Saat mengukur parameter analitik, sensor ISM menggunakan data proses saat ini dan data yang tercatat sebelumnya untuk terus menghitung nilai diagnostik yang penting.

Baca informasi lebih lanjut tentang ISM dan sensor pH dalam saluran dengan mengunjungi:

Hubungi untuk Harga

Laporan resmi ini menjelaskan bagaimana diagnostik jarak jauh, termasuk analitik untuk manajemen aset waktu nyata, merupakan kunci bagi kinerja dan profitabilitas di fasilitas pengolahan bahan kimia.

Seperti halnya dengan semua aset di pabrik, peralatan automasi membutuhkan tindakan pemeliharaan. Instrumentasi membutuhkan verifikasi, pembersihan, dan kalibrasi, katup perlu digerakkan, dan perangkat perlu diganti di akhir siklus hidupnya. Upaya ini membutuhkan waktu dan tenaga yang sangat besar, mengingat adanya ribuan perangkat dan lokasi tersebar di seluruh pabrik. Dengan diagnostik prediktif yang terintegrasi ke dalam sistem informasi di tingkat yang lebih tinggi, diagnostik jarak jauh pada peralatan seperti alat ukur pH bisa dilakukan.