White Paper

Pendosisan Kimia pH Secara Akurat

White Paper

Cara Mengurangi Limbah Kimia dan Menghindari Korosi Boiler

Pendosisan Kimia pH Secara Akurat
Pendosisan Kimia pH Secara Akurat

Penentuan pH kimia yang tepat dan akurat dalam siklus pengolahan air pembangkit tenaga listrik sangatlah penting untuk meminimalkan limbah kimia dan korosi pada boiler. Dengan sistem pengolahan air yang terkelola baik, sistem pra-boiler, boiler, uap, dan kondensat pembangkit tenaga listrik bisa menerima pasokan air dengan tingkat kemurnian tinggi secara kontinu. Dokumen teknis ini menjelaskan bagaimana pemantauan pengukuran pH secara kontinu dan sangat akurat pada sistem pengolah air pembangkit listrik membantu pendosisan kimia pH dilakukan secara efisien untuk mengurangi limbah kimia yang mahal biayanya serta meminimalkan kondisi yang bersifat korosif.

Untuk mengelola pasokan air dengan kemurnian tinggi secara konstan diperlukan pemantauan pH secara kontinu dengan peralatan dengan kemampuan respons seketika serta tingkat akurasi optimal. Respons yang cepat dalam pendosisan kimia pH membantu mencegah kondisi negatif yang dapat menimbulkan korosi pada peralatan mahal seperti boiler dan turbin.
 

Hubungi untuk Harga

Pada dasarnya, semua pembangkit tenaga listrik bersifat unik. Perbedaan mencakup bahan bakar yang digunakan, jumlah daya yang dihasilkan, generator jenis uap atau boiler, profil air yang masuk dan metalurgi air yang mengalir melalui pembangkit tenaga listrik. Oleh karena itu, setiap pembangkit tenaga listrik membutuhkan rezim dosis pH kimia sendiri untuk melindungi sistem pengolahan air dari kondisi yang bersifat korosif. Dokumen teknis ini menjelaskan bagaimana pengukuran pH secara akurat membantu operasi pendosisan kimia pH secara akurat untuk memastikan tidak terjadi kelebihan dosis dan kekurangan dosis, karena keduanya dapat menimbulkan kondisi yang bersifat korosif pada sistem pengolah air yang mahal harganya.

Pendosisan kimia pH adalah proses mengolah air dalam sistem penghasil air atau uap pada pembangkit listrik dengan aneka bahan kimia untuk melindungi komponen logam sistem pengolah air. Proses ini menggunakan berbagai macam bahan kimia yang dirancang untuk menghilangkan atau mengurangi kondisi lingkungan yang bersifat merugikan kesehatan sistem pengolah air.

Dalam dokumen teknis tentang pendosisan kimia pH ini, spesialis pH dari METTLER TOLEDO Thornton membahas variabel yang dapat mempengaruhi metalurgi sistem pengolah air pada pembangkit listrik, dari air pengganti, uap, air kondensat, air pengumpan, katup buang, air pendingin menara, dan air limbah.

Dokumen teknis ini lalu membahas pentingnya pengukuran pH untuk menghindari kondisi yang bersifat korosif, dan efektivitas aneka teknologi sensor pH yang tersedia untuk memastikan akurasi pengukuran. Pada bagian akhir, dokumen teknis ini membahas bagaimana dengan menggunakan peralatan yang tepat Anda dapat melakukan berbagai pengukuran analitik pada sistem pengolah air Anda dengan sebuah transmitter multi-parameteruntuk memonitor karakteristik metalurgi sistem pengolah air Anda secara andal.

Unduh dokumen teknis ini untuk mengetahui bagaimana pendosisan kimia pH secara akurat adalah hasil pemantauan yang efektif dengan peralatan yang tepat, dan bagaimana dengan pengukuran yang presisi Anda dapat menghemat biaya pendosisan kimia pH serta membantu meminimalkan korosi pada peralatan mahal.